Jumat, 18 Mei 2012

Panggil saja pyn, teman dunia Maya

Posted by Perumahan asri 12.44, under | No comments

Sekitar tujuh bulan yang lalu aku berkerja disebuah warnet. Warnet ini juga ada fasilitas Game Online. Bagi admin atau penjaga warnet disediakan dua buah komputer, satu untuk operator, satunya untuk umum. Komputer umum ini digunakan penjaga warnet sesukanya mau ngeblog, FBan atau lainnya. Pengunjung boleh menggunakan Komputer umum untuk daftar game, isi MI Cash, cek ketikan sebelum di Print. Komputer Umum ini tidak bisa digunakan untuk main Game, jadi kalau main game Online harus di tempat pelanggan.

Suatu hari saat aku bermain Game Online Ayo Dance kebetulan bisa bermain dengan seorang cewek anak Jakarta. Game Ayo Dance adalah sebuah game Dance yang bisa sambil ngobrol. Kebetulan terus terjadi sehingga akhirnya dilanjutkan di Facebook. Pertemanan didunia Maya namun bagiku ini lebih baik. Aku salut dengannya yang masih mudah sekali memiliki semangat yang kuat. Dengan kondisi keluarga yang  dia memiliki ambisi untuk membuat hidup lebih baik. Aku berhenti berkerja di warnet sekitar bulan Januari tapi dia lebih dulu berhenti dan berkerja di perusahaan dengan gaji yang lebih tinggi. Tak perlu lagi sedih karena berpisah dan putus komunikasi di Facebook karena kami melanjutkan dengan SMS. Pertemanan benar-benar Dunia Maya yang unik.

Aku menganggapnya seperti adikku, walaupun berbeda daerah dan belum pernah ketemu sampai sekarang. Sebagai orang JAWA, setiap memanggil seseorang dengan menggunakan kata peyan yang aku singkat menjadi pyn. Aku mungkin belum terbiasa memanggil orang lain dengan kata Kamu, terlalu kasar. Awalnya dia bertanya "pyn" itu apa? dan aku jelaskan

Pyn berasal dari kata Peyan yang berarti Kamu. Peyan merupakan bahasa jawa yang memiliki makna Kamu dengan sebuatan lebih sopan dari pada Koen atau kamu. Peyan digunakan untuk memanggil seseorang teman sebaya atau lebih muda. Panggilan yang pantas untuk menghormati seseorang yang lebih tua adalah dengan panggilan "Panjenengan". Kata Koen, kamu, Peyan, Panjenengan memiliki arti yang sama namun tingkat kesopanan berbeda.

Setelah hari itu Ninas memanggil aku dengan nama Peyan. Suatu hari dia tumben OL facebook, malam hari pula, dia menyapaku. Kamipun mengobrol lewat chat facebook. 
Ninas : pyn
Aku : iya nin, ada apa?
Ninas : GPP
Aku : tumben OL facebook
Ninas : Iya pyn, aku masuk krj siang jadi mampir dulu ke warnet.
Aku : jangan terlalu malam, bahaya loh..
Ninas : iya pyn, oyah jangan panggil aku nina atau ninas lagi..
Aku : Kenapa?
Ninas : Aku jadih sedih, nama ninas itu panggilan mantanku. (panjang kali lebar #curhat) ....
Aku : harus panggil apa?
Ninas : Dwi
Aku : ok deh, Dwi kan?
Ninas : Iya, Pyn mau di panggil apa? biar ada panggilan khusus gitu antara kita.
Aku : panggil aja seperti biasa. Toh gak ada orang lain yang panggil seperti itu kok.

Jika dibaca percakapan diatas jadi aneh. kata PYN yang berarti kamu menjadi aneh bagiku. Tapi bagi seseorang yang tidak mengerti arti sampeyan seperti ninas, itu dianggap sebagai namaku. Jadi dimaklumi saja..

0 komentar: