Kamis, 04 April 2013

Pentas Seni Junior Vs Alumni

Posted by Perumahan asri 10.12, under , | No comments


Pentas Seni untuk Junior dan Alumni 2013. Woro-Woro, Smp Negeri 2 Pandaan akan mengadakan Pentas Seni untuk Junior dan Alumni kesekian kalinya. PENSI SPENDA 2013  akan menampilkan para siswa-siswi SMP negeri 2 Pandaan dan para Alumni. Acara pasti seru banget.. Kolaborasi antara junior dengan Alumni, bisa di bayangkan ramenya acara. Dari pada kita tawuran saling ejek antara siswa dengan Alumni. Mendingan kita tawuran adu kreatifitas di panggung PENSI. 

SMP Negeri 2 Pandaan yang biasa di sebut SPENDA merupakan sekolah negeri Favorit. Sempat berstandart SBI sehingga kwalitas siswa-siawinya sudah tidak di ragukan lagi. Pengalaman adalah guru terbaik. Pastinya Alumni akan menampilkan penampilan paling istimewa di acara Pentas Seni Junior Vs Alumni. Disebut-sebut bahwa Alumni akan menampilkan sebuah group band yang sempat menjadi juara dalam Parade band ulang Tahun Pandaan Facebook. Group Band ini juga sudah lama terbentuk dan telah manggung di berbagai acara. Pengalaman tidak akan menipu, maka dari itu sudah jelas Alumni akan menjadi penyuguh acara yang tidak bisa di ragukan kreatifitasnya.

Tapi jangan senang dulu. Junior ( Siswa-siswi) pastinya tidak mau kalah dengan Alumni.  Untuk kreatifitas bidang Ilmu pengetahuan siswi Spenda mampu masuk dalam OSN IPS tingkat nasional di Pontianak-Kalimantan Barat Juni 2012. Itulah Spenda, siswa-siswinya selain berbakat juga berprestasi. Siswa-siswi SPENDA patut diperhitungkan. Para wali murid yang biasa ambil rapor siswa-siswi pasti sudah tahu kehebatan dan kreatifitas para siswa-siswi SMP Negeri 2 Pandaan. Bagaimana tidak, setiap kita mau mengambil Rapor kenaikan kelas atau tengah semester untuk menunggu acara di mulai kita di suguhi dengan penampilan siswa-siswi SPENDA. Penampilan yang bagus untuk seorang anak SMP. Penampilan siswa-siswi bisa berupa presentasi menggunakan Power poin juga penampilan bernyanyi dan bermain alat musik. Jangan salah Siswa-siswi SMP Negeri 2 Pandaan juga memiliki group Band. 

Sudah di ketahui Bahwa SMP Negeri 2 Pandaan sejak lama hingga sekarang masih menyediakan Exscool baik bidang musik maupun seni lainnya untuk mengembangkan bakat-bakat terpendam para siswa di luar ilmu pengetahuan.

Acara Pentas Seni Junior Vs Alumni akan di laksanakan pada 6 April 2013, bertempat di sekolah SMP Negeri 2 Pandaan, Jl. Melati No. 04 - Plintahan, Kec. Pandaan 67156. Acara Pentas Seni Junior Vs Alumni akan di mulai dari Jam 10 pagi, jadi jangan sampai ketinggalan. Untuk para Alumni yang tidak ikut mengisi acara jangan berkecil hati, Para Alumni boleh ikut menyaksikan Acara Pentas Seni Junior Vs Alumni. Alumni datang dengan syarat antara lain :

Untuk Alumni yg ingin datang dan berpartisipasi dalm PENSI SPENDA 2013 diharap :

1. Berpakaian rapi dan sopan ( untuk yg masih pelajar berseragam sekolah )
2. Berperilaku yg baik dan sopan
3. Tidak merokok dilingkungan SMPN 2 Pandaan
4. Tidak membawa atau minum minuman keras
5. Tidak membawa senjata tajam
6. Tidak bertato & diwarna rambutnya
7. Tidak membuat onar / utan
8. Barang hilang resiko Pribadi( sekolah tidak meanangung resiko kehilangan )
9. Bersedia membeli kupon yang telah ditentukan.
10. Bila tidak mematuhi point- point tersebut diatas akan dikeluarkan dari lingkungan SMPN 2 Pandaan
ini persyaratan yang telah disetujui bersama Kepala Sekolah

Mempererat tali silaturahmi keluarga SMP Negeri 2 Pandaan dengan para Alumni.
Mengembangkan kreatifitas siswa-siswi 
Mendidik siswa-siswi agar mampu tampil di depan banyak orang selain teman satu sekolah.
Memupuk rasa persaudaraan.
Sebagai ajang reuni bagi alumni
DLL
Untuk yang mau menambahkan atau memberikan koreksi silahkan koment dengan sopan..
Terima Kasih

0 komentar: